Tuesday, January 1, 2019

Tools Yang Ada Di Lab Komputer


Selamat Datang di blog saya

Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan artikel tentang tools apa saja yang biasanya ada pada lab komputer. Yuk langsung saja

1. Tools Box


Tools Box adalah sebuah tempat yang dipakai untuk menyimpan berbagai jenis peralatan agar lebih tertata rapih. Di dalam Tools Box juga ada pembagian tempat yang berfungsi untuk mengelompokkan jenis - jenis peralatan.

2. Obeng Universal


Obeng adalah sebuah alat bantu untuk membuka atau menutup perangkat elektronik. Pada obeng universal terdapat 2 jenis yang bisa dipakai. Yang pertama ada obeng ( + ) yang berbentuk seperti kembang, fungsinya untuk membuka atau mengencangkan skrup baut yang berbentuk kembang. Dan yang kedua berbentuk ( - ) atau biasa disebut dengan obeng pipih. Fungsinya untuk membuka baut yang berbentuk pipih atau ( - ). Obeng min biasanya digunakan untuk mencongkelkan sesuatu.

3. Tang Potong


Tang Potong merupakan salah satu dari jenis tang yang berfungsi untuk memotong. Dalam penggunaan di lab komputer, tang potong dapat digunakan untuk memotong Kabel LAN dan kabel listrik.

4. Tang Kombinasi


Tang Kombinasi merupakan salah satu dari jenis tang yang berfungsi untuk menjepit atau menahan perangkat, membengkokkan kawat dan memotong kawat. Tang kombinasi menjadi alat multifungsi dalam keperluan Lab Komputer.

5. Kuas


Kuat merupakan sebuah benda yang digunakan untuk membersihkan komponen - komponen komputer dan peripheralnya. Ada berbagai macam ukuran kuas, mulai dari yang kecil sampai yang besar.

6. Gelang Anti Static


Gelang Anti Static ini merupakan sebuah alat yang digunakan untuk mencegah terjadinya pengosongan elektrostatik. Pada bagian gelang merupakan tenunan elastis berserat konduktif, biasanya serat ini terbuat dari karbon atau karet. Di sebuah lab komputer, gelang ini digunakan saat perakitan komputer.

7. Obeng Set Mini


Obeng Set Mini ini adalah sebuah obeng multifungsi yang memiliki banyak macam bentuk dan ukuran yang kecil, sehingga berguna untuk membuka komponen - komponen komputer yang menggunakan baut ukuran kecil.

8. Cable Ties


Cable Ties ini berfungsi untuk mengikat kabel - kabel, termasuk kabel listrik, LAN, kabel komputer dan lain - lain. Ini agar menjaga kabel tetap rapih dan tidak menjuntai.

9. Obeng Tespen


Obeng tespen adalah sebuah obeng dengan jenis obeng ( - ) yang berfungsi untuk mengecek apakah ada atau tidaknya sebuah arus listrik. Pada obeng tespen biasanya memiliki jepitan sperti pulpen yang dipasangkan pada bagian ujung atas pulpen agar dapat mudah di bawa.

10. Crimping Tools


Crimping tools adalah sebuah alat untuk memasang kabel UTP ke connector RJ-45 / RJ - 11. Alat ini juga mempunyai fungsi lain, yaitu memotong kabel, melepas pembungkus kabel dan memasang konektor. Alat ini wajib di dalam lab komputer.

11. Connector RJ45


Connector RJ45 adalah sebuah konektor kabel ethernet yang kebanyakan memiliki fungsi sebagai konektor pada topologi jaringan komputer LAN atau pada tipe jaringan lainnya. Bentuknya yang kecil bisa rentan terhadap kerusakan. Dalam lab komputer harus lah selalu tersedia RJ45 ini, apabila ada kerusakan akan bisa segera di ganti.

12.  LAN Tester


Lan tester adalah alat untuk mengecek sambungan kabel LAN RJ45. Di lengkapi dengan lampu indikator, tombol pengatur kecepatan pengecekan dan serta baterai. Dalam lab komputer alat ini wajib ada, untuk mengecek kabel LAN yang ada pada lab.

Sekian dari saya
Mohon maaf apabila ada kesalahan
Terima Kasih

Tugas Pengantar Tekonologi Informasi
Teknik Informatika STMIK Bani Saleh




Previous Post
Next Post

0 komentar: